Pages

21/11/2013

Penyintas



Bila teman-teman pernah membaca tulisan-tulisan saya, pasti sering menemukan kata " penyintas " entah dalam puisi, atau artikel yang saya tulis diblog. Beberapa kali saya juga menemukan pertanyaan dikolom komentar yang bertanya tentang " apa sih arti kata penyintas itu Mba ? " .

Dari beberapa artikel yang saya baca, ternyata kata penyintas muncul pertama kali sekitar tahun 2005. Kata ini muncul bukan dari kalangan sastra atau bahasa, tapi justru dari aktivis-aktivis kemanusiaan dan bencana. Mereka menyebut korban-korban yang bisa bertahan dengan sebutan penyintas. Mungkin saja para aktivis ini mencari kata yang lebih mudah dari sebutan survivor atau korban yang selamat. Sedangkan dalam kamus besar bahasa Indonesia, kata sintas adalah kata sifat yang berarti yang bertahan hidup atau yang mampu mempertahankan diri. Jika diartikan, penyintas adalah orang yang terus bertahan hidup atau yang selamat dari suatu peristiwa atau bencana berbahaya yang bisa saja menyebabkan kematian/ mengancam nyawa. 

Saya sendiri menemukan kata penyintas pada kolom dan jurnal kesehatan dan catatan hati para teman-teman pasien kanker. Penyintas adalah kata lain dari survivor dalam bahasa Indonesia.
Untuk pasien kanker, disebut penyintas jika sudah melewati proses ' peperangan ' nya. Saat seorang pasien berhasil melewati kondisi terburuk, menjalani perjuangannya dan mampu bertahan dialah seorang penyintas, yang berhasil bertahan dan melintasi zona berbahaya. Untuk mereka yang masih menjalani perawatan, disebut pasien kanker.

Bagi mereka yang masih bisa bertahan hidup setelah melewati zona berbahaya kehidupan, entah bencana atau penyakit berbahaya, musibah terasa seperti ironi. Yang kadang mereka pahami sebagai bentuk kasih sayang Tuhan, sebagai cambuk ujian, atau semilir angin sejuk yang mendatangkan banyak hikmah. Kadang mereka tertawa dalam mengingatnya, kadang juga mengalirkan air mata. 

" Aku juga penyintas , dan bersyukur masih bertahan disini... 
sampai kapan? entah, hanya Tuhan yang tahu."

23 comments:

  1. Selamat pagi, langiT masih biru nih :)

    ReplyDelete
  2. Meski suasa berubah warna, Namun Jangan sampai berputus asa.

    SPIRIT :)

    ReplyDelete
  3. kren kak pos y visit http://nuansa-musik.blogspot.com

    ReplyDelete
  4. Semangat terus! :D Saya malah baru tahu survivor dlm bhs Indonesia itu disebut penyintas :)

    ReplyDelete
  5. arif baru ke sini lagi. templatenya baruuu....

    mbak irma semangat terus yaa.. dukungan keluarga, teman, sahabat dan orang-orang terdekat pasti akan selalu menguatkanmu mbak... :')

    ReplyDelete
  6. baru tahu aku mba.,
    wah wajah baru bagus bingit mbak...
    suka deh.....

    ReplyDelete
  7. waktu baca penyintas disini aku penasaran langsung cari artinya apa sih :)

    ReplyDelete
  8. alhamdulillaaah nambah kosakata baru
    penyintas pastinya orang orang yang terpilih sangat special yaaa...

    ReplyDelete
  9. waah saya juga baru tahu kalau penyintas itu artinya begitu.. Dan sepertinya, atmosfer kita sama.. sama-sama penyintas

    ReplyDelete
  10. ooh itu artinya...aku blm pernah dengar dan baca yg ada kata penyintas-nya, tp sekarang aku jadi tau, makasih mak :)

    ReplyDelete
  11. baru tau, sy kira penyinta dimodif pake "s" haha

    thanks infonya mak

    ReplyDelete
  12. Alhamdulillah, dg baca blog ini saya dpt ilmu baru :D
    Semangat terus buat mbak dan semua org yg lagi dpt musibah. Kalau katanya bang Darwis Tere Liye, "Bukankah semuanya sdh diajarkan oleh alam? Bahwa mentari selalu datang ketika gelap malam usai.."
    :)

    ReplyDelete
  13. aku juga penyintas...
    Hahaha, baru tau artinya :D

    ReplyDelete
  14. Wah, nambah kosakata baru nih.. Makasih infonya ya Mbak :D Tetap semangat ya mbak Irma, sering2 share kosakata baru ya :)

    ReplyDelete
  15. baru tau, sy kira penyinta dimodif pake "s" haha

    thanks infonya mak

    ReplyDelete
  16. Kalau masih minum obat tapi gejalanya sudah ringan apa bisa dibilang penyintas juga?

    ReplyDelete
  17. Alhamdulillah,,,
    lumayan bertambah lagi pengetahuan meski cuma satu kata,,,

    ReplyDelete
  18. Thanks for sharing information very interesting and useful. Do not forget to visit our website to share information and knowledge about health Obat Nyeri Tumit | Obat Gusi Bengkak | Obat Penghancur Batu Empedu | Cara Menyembuhkan Fistula Ani Tanpa Operasi

    ReplyDelete
  19. The article is very interesting to see, thank you for sharing this very interesting information Obat HIV-AIDS Bagi Ibu Hamil Yang Alami Dan Aman

    ReplyDelete

Terima kasih kunjungan dan komentarnya, salam.... :)