Pages

04/10/2009

Kebahagiaan,,, ? dimanakah orang mencarinya....

Setiap orang mencari kebahagiaan,mencari ketenangan namun hanya sedikit yang sampai kesana dengan tetap berada dalam petunjukNya.
Meskipun masih saja aku bertanya apakah kebahagiaan itu ?
Kebahagiaan itu bukanlah istana,kebahagiaan juga bukan sesuatu yg menyibukan,kebahagiaan tidak terletak pada lembarana cek yg dicairkan,tidak pada kendaraan mewah yg mampu dibeli,bukan keharuman bunga juga bukan lembutnya sutra yg kita pakai.Kebahagiaan itu adalah keriangan hati karena prinsip hidup yg kita hayati,ketenangan hati,kelapanagn dada,keikhlasan dan kebaikan disekelilingnya.

Alangkah mudahnya aku menuliskan makna kebahagiaan,tapi sudahkah kutemukan kebahagiaan itu ?

Berikut resep bahagia yg aku kutip dari sebuah majalah wanita :

- Jujur pada diri sendiri ( hemmm,.... )
- Hargai dan bersyukur dengan apa yg sudah dimiliki maka masalah yg ada bakal tidak
penting lagi.
- Konsentrasi untuk lebih bersenang-senang dan tidak terlalu terikat dengan suatu
barang. Menurut penelitian,penduduk Denmark menduduki rangking pertama sebagai
warga dunia yg paling bahagia.Kenapa? karena mereka terbiasa untuk punya
ekspektasi rendah terhadap suatu hal. Desire less,and aspire more
- Berpikir positif juga kunci yg terpenting.Cintai yg anda kerjakan dan berbagilah
dengan semua orang.

Terkadang kebahagiaan yg sudah ada didepan mata,tapi begitu mau diraih,malah hilang karena sesuatu hal....
Yakinlah,bukan hanya kita yg mengalaminya.
Semua orang sibuk mencari kebahagiaannya,terkadang mereka bahkan tidak menyadari apa yg mereka cari. Ada yg berpikir bahwa kebahagiaan ada pada deposito yg tak terhitung hingga mereka lupa hakikat kebahagiaan yg sesungguhnya.
Kebahagiaan mungkin sesuatu yg mahal harganya meskipun tidak dapat kita beli dengan rupiah.

Hemmm,malam ini insomnia menyerangku lagi....
mataku enggan terpejam bukan karena aku sibuk menghayalkan kebahagiaan tapi alangkah tidak bersyukurnya kita,jika belum juga bersyukur, saat ini kita masih bisa tidur ditempat tidur yg nyaman dan hangat sedangkan saudara2 kita yang tengah tertimpa bencana mungkin saat ini tak mampu memejamkan mata karena kedinginan,kelaparan,ketakutan dan menahan rasa sakit dan kehilangan.
Kebahagiaan saat ini mungkin bagi mereka menguap bagaikan debu tertiup angin dan meluluh lantakkan segenap kebahagiaan. Semoga mereka tidak kehilangan harapan...
Bahwa masih ada hari esok,masih akan ada matahari yg bersinar cerah esok pagi.
Semoga,.......




17 comments:

  1. sepertinya saiia blm berlebaran di sini iia?!??! minal aidin wal faidzin iia mba :( mohon maaf lahir dan bathin :(

    pasti setelah ini bahagia dehh :p

    ReplyDelete
  2. genial: sama2 genial...:)
    yup,membahagiakan pastinya bisa bersilaturahmi dgn teman baik.....

    ReplyDelete
  3. jadi intinya bahwa kebahagiaan itu datangnya dari diri kita sendiri, manakala kita merasa cukup dengan apa yang ada tanpa pernah berharap untuk mendapatkan apa yang tidak bisa kita raih.
    Ngawur aku.... kayaknya nggak nyambung.........
    makasih Ir, sudah membaginya disini.

    ReplyDelete
  4. Kebahagiaan bukanlah milik orang yang memiliki harta benda tapi untuk orang yg memiliki jiwa besar ...

    nice posting mba ...
    makasih sharenya Ya...*_*

    ReplyDelete
  5. Woow...keren euy.. thanks buat pencerahannya yaa... hmmm.. bisa belajar lagi nih..

    ReplyDelete
  6. jujur,menjadi diri sendiri,dan selalu bersyukur atas kekurangan dan kelebihan yg kita punya....
    dan saling menghargai.saya kira cukup.

    ReplyDelete
  7. Kebahagiaan, adalah apa yang kita dapatkan dan rasakan hari ini. Insya Allah.. :)

    ReplyDelete
  8. wah... artikel yang sungguh menarik nih mbak... thanks ya...

    ReplyDelete
  9. Top bngt Mbak... saya rasa itu jugalah yg bs bikin kita bahagia

    ReplyDelete
  10. kebahagiaan itu ada dan terkadang bisa tak terlihat atau mungkin belum sampai saja..

    ReplyDelete
  11. bener tuh mbak. kalo ngikutin saran mbak Irma diatas tadi pasti kita bisa mendapatkan kebahagiaan yang kita cari ^^

    ReplyDelete
  12. selamat pagi mbak....
    sesungguhnya kebahagiaan itu ada di dalam jiwa kita... hanya terkadang kita kita sering mencari kebahagiaan diluar diri.., jadi ngga ketemu deh...!!!

    ReplyDelete
  13. oh, ya.. linknya sudah di add di blogku, link backnya ya..?
    kalau ada yang tidak berkenan, tulis komen aja...
    thanx...

    ReplyDelete
  14. "Bahagia". Sebuah kata pendek yang sederhana. Hanya terdiri dari tujuh huruf saja namun apakah makna yang terkandung didalamnya sesederhana itukah ?. menurutku tentu tidak dan mari kita coba mendalami maknanya.


    Ketika seseorang ditanya tentang makna bahagia atau kebahagiaan. “Kebahagiaan adalah tawa.” Katanya. Tapi ketika ia tertawa sendiri pada suatu pagi, saat istrinya baru saja dikubur minggu lalu, ia merasakannya sebagai tawa paling menyedihkan sepanjang hidupnya. Tawa yang sepi dan dengan bergumam dia berkata “Kebahagiaan adalah menemukan seseorang untuk kaupeluk saat kau menangis. "



    Mungkin kata teman itu benar dan mungkin juga tidak. Kebahagiaan sangat tergantung bagaimana kita berhasil memaknainya. Mendapatkan sebuah puntung rokok ditengah malam larut pada saat persediaan rokok di rumah telah habis dan warung rokok telah tutup adalah kebahagiaan yang luar biasa bagiku, tapi mungkin tidak bagi anda yang bukan perokok. Menikmati segelas air putih setelah beduk berbuka puasa adalah kebahagiaan yang tak terperikan bagi orang yang berpuasa tapi tidak untuk mereka yang tak berpuasa. Jadi dalam hal ini suasana atau sirkumstansi sangat menentukan makna kebahagiaan.


    Namun disisi lain kebahagiaan bisa jadi adalah kehadiran seseorang yang dinanti ( orientasinya result ), bisa jadi mungkin penantian yang panjang ( menikmati proses ), atau mungkin justru segala kemungkinan-kemungkinan itu sendiri ( misteri ).
    Saat remaja atau ABG dulu. Melihat gadis seksi yang lewat di depan rumah adalah suatu kebahagiaan , Bercengkerama dengan teman sebaya sambil menunggu jam istirahat di sekolah adalah kebahagiaan, Menghabiskan waktu di tempat tidur seharian pada hari minggu adalah kebahagiaan, mendengar adanya jam pelajaran yang kosong karena guru berhalangan hadir dan diam-diam menyelinap ke lapangan sepakbola adalah kebahagian tetapi saat ini tentu suasana seperti itu tidak lagi mempunyai makna bahagia bagiku. Jadi dalam hal ini kebahagiaan tidak statis dia selalu dinamis persis seperti hukum besi alam yang kodratnya adalah berubah.



    lalu mari kita lihat apa kata orang bijak. Kebahagiaan adalah menemukan diri menjadi lebih bermakna di mata orang lain. Saat menolong, saat bersedekah, saat seseorang datang menghampiri dan meminta bantuan.


    Ada lagi yang berpendapat kebahagiaan adalah saat dinantikan dan dirindukan, saat ayah bunda , adik-adik dan seluruh keluarga menangis haru karena sesuatu yang menyenangkan terjadi kepada kita …...entah itu lulus sekolah ..entah itu diterima kerja.

    Entahlah ....

    ReplyDelete
  15. thanks mbak tipsnya, sedikit tambahan,bersyukur atas apa yang kita dapatkan selama ini mungkin bisa dijadikan resep untuk mendapatkan kebahagiaan mbak. :)
    semoga mbak irma segera mendapatkan kebahagian yang diinginkan... :)

    ReplyDelete
  16. bersyukur, berharap, berbagi.. :)
    apakabar sahabat.. naaf lama tak berkunjung..

    ReplyDelete

Terima kasih kunjungan dan komentarnya, salam.... :)