One Step Ahead Mom adalah tidak hanya memberi yang terbaik untuk masa depan anak-anaknya, tetapi selangkah lebih maju dalam merencanakan keberhasilan anak-anak di masa depan. Menemukan potensi, memberikan nutrisi, merencanakan pendidikan dan menyiapkan dana dengan matang. Perencanaan yang baik akan membantu ibu memberikan dukungan terbaik untuk anaknya.
Tanggal 29 April 2016 lalu, saya berkesempatan hadir di undangan talkshow dengan tema One Step Ahead Mom bersama Nutrilon Royal di Bursa Efek Jakarta. Hadir beberapa pembicara yang bikin saya melek, gimana sih jadi One Step Ahead Mom ?? karena di balik kesuksesan dan keberhasilan anak, ada peran ibu yang harus selangkah lebih maju supaya anak-anak mampu bersaing dan meraih kesuksesan dan kebahagiaan di masa depan.
Perwakilan dari Nutrilon menyerahkan plakat untuk pihak BEJ
Ini oleh-oleh talkshownya ya Mom ;)
Menurut Psikolog Ajeng Raviando,Psi " pada dasarnya setiap anak itu cerdas, tinggal bagaimana orang tua, guru dan masyarakat pada umumnya mencari cara untuk mengenali, menghargai dan mengembangkan bakat dan potensi setiap anak ". Ini masih terus menjadi PR saya, si kecil Sean kalau di tanya soal cita-cita dia akan lantang menjawab akan menjadi perwira TNI / jendral. Sedangkan si sulung justru masih galau ingin menjadi apa kelak. Beberapa waktu lalu ingin jadi psikolog, tapi sekarang berubah dan mulai menimbang antara cita-cita dan kuliah di mana. Sebagai seorang ibu kita harus mengindentifikasi potensi anak, di kenal dengan adanya 8 tipe kecerdasan majemuk. Yaitu : Kecerdasan bahasa, logika, musikal, spesial, kinestetik/jasmani, naturalis, interpersonal dan intrapersonal. Anak-anak perlu kita bimbing untuk mengenali dan memahami diri sendiri, kecerdasan intrapersonal ini yang akan membantunya menghadapi situasi dan mengendalikan diri. Menemukan potensi anak, menurut Mba Ajeng gak kudu ikut test-test apalah-apalah yang katanya bisa diliat dari jari dan lain-lain. Tapi dengan terus mendampingi, memberikan dukungan dan stimulasi.
Sedangkan Dr.Bernie Endyarni Medise,SpAK,MPH menyampaikan tentang pentingnya menjadi ibu yang perduli pada kesehatan buah hati. Memahami tumbuh kembang anak-anak kita, memenuhi semua kebutuhan nutrisinya dan memberikan stimulus yang tepat. Ketika seorang ibu memberikan nutrisi yang baik, maka berdampak positif pada perkembangan otak, daya tahan tubuh dan kecerdasannya. Sudah pasti memaksimalkan potensi si anak. Saya berharap, di periode penting masa pertumbuhan anak-anak saya, 0-3 tahun saya sudah memberikan pondasi nutrisi yang baik dan sekarng ketika mereka sudah besar terus memberikan semua kebutuhan nutrisi yang di butuhkan sesuai dengan usianya.
Para narasumber dan MC talkshow One Step Ahead Mom
Kemarin hadir juga ibu dan anak hebat chef cilik Revo ( junior master chef ), Astrid Suryatenggara. Lihat profilenya Revo kagum deh, anak yang masih berusia 13 tahun tapi jago banget masak. Bahkan sudah berprestasi di bidang masak memasak ini. Isshhh kerenn, tentu saja karena pendampingan ibunya yang seorang One Step Ahead Mom :)
Menjadi ibu di saat ini memang memiliki banyak tantangan, itu sebabnya terus belajar dan menggali informasi sebanyak mungkin untuk menjadi ibu terbaik bagi anak-anak kita. Salah satunya dengan mengikuti talkshow seperti ini, informatif banget... saya jadi tahu harus gimana sih untuk menjadi One Step Ahead Mom.
Thank youu Nutrilon Royal dan Bursa Efek Jakarta :)
Mau dateng kesini jg mba, tapi abis lahiran banget :))
ReplyDeletePenasaran dgr mba Ligwina talkshow langsung..penting yaa investasi buat pendidikan anak, noted
Seruu denger pemaparannya mba Ligwina ^_^
Deleteasyiiik aku dapet oleh-oleh talkshownya, nuhun
ReplyDeleteSami2 teh :)
Deleteseru acaranya
ReplyDeleteIyess ;)
Deleteibu ibu yang luar biasa
ReplyDeleteIya :)
Deletejadi ibu memang harus lebih aktif dari anak, jaman sekarang beda banget sama jaman dulu..
ReplyDeleteBener banget... jaman skg g bisa jd ibu yg cuma masak doang ya :))
Deleteikut banyak talkshow parenting itu menyenangkan ya mbak,banyak ilmu baru..makasih sharingnya^^
ReplyDeleteBelajar trus jdnya y mba... sama2 trima ksh kembali :)
DeleteLagi musim reksa dana nih, sepertinya cocok juga untuk invest masa depan.
ReplyDeleteAku udh ikutan bbrp waktu lalu, yuk daftar mba :)
Deletebacanya jadi kangen ibu gini ya :(
ReplyDelete:)
DeleteBeruntung kmren akubdtg jg ke acara ini, banyak ilmu yg didapat buat bekal jd one step ahead mum ya
ReplyDeletekok saya malah jadi inget waktu duo tazkia dan sean masih ketjil bingits ya mbak :))
ReplyDeleteUlasannya sangat menarik. Senang sekali dapat berkunjung ke laman web yang satu ini. Ayo kita upgrade ilmu internet marketing, SEO dan berbagai macam optimasi sosial media pelejit omset. Langsung saja kunjungi laman web kami sboplaza.com ya. Ada kelas online nya juga lho. Terimakasih ^_^
ReplyDeleteThank you artikel nya! Happy to e-meet you ...
ReplyDeletesemangat mom (y) heheh
ReplyDeleteUlasan yang sangat menarik, Mak. Pengen nerapin ini ke anak angkatku. Mencoba mengenali potensi kecerdasannya sehingga bisa terarah dg baik. TFS, Mak!
ReplyDelete