Pages

26/11/2008

Bila Suami atau pacar kamu Seorang Perokok

Apakah suami anda seorang perokok ?jika benar,coba ajak dia untuk merenungkan betapa slama ini dia begitu tergantung pada rokok.Betapa banyak rupiah yang telah dia buang sia-sia ,padahal dia bisa lebih sehat jika tidak merokok.
Ingatkan sekali lagi,asap rokok mengandung 4000 bahan kimia,yang sebagian beracun dan merugikan kesehatan.Seperti diterangkan oleh dokter Didy Purwanto,sekretaris umum lembaga Menanggulangi Masalah Merokok ( LM3),dari 4000 bahan kimia itu,40 diantaranya bisa menyebabkan kanker.
Zat-zat itu diantaranya nikotin,tar,karbondioksida,dan methanol yang akan berpengaruh pada kesehatan.Akibat zat-zat itu kebanyakan perokok akan terserang kanker paru " kanker paru ini merupakan pembunuh nomor satu yang mengancam para perokok"

Selain kanker,asap rokok juga dapat merangsang batuk dan merangsang pengeluaran lendir yang berlebih.Rokok juga dapat melumpuhkan batu getar,menyebabkan batuk bronkhitis kronis,emfisema,dan paling sering terjadi adalah penyakit kanker paru.Selain berpengaruh buruk pada pernafasan,rokok juga bisa menyebabkan impotensi,katarak,kerontoka rambut,osteoporosis,tukak lambung,dan pembusukan pada kaki.
Asap rokok juga sangat berbahaya untuk anak,paparan asap rokok pada anak bisa membuat mereka rentan mengalami berbagai penyakit seperti infeksi telinga,asma dan radang paru-paru.

Selain bergantung pada suami anda sendiri,anda juga bisa berperan aktif untuk mengikis habis kebiasaan merokok suami anda.
Jika anda benar-benar ingin suami anda terlepas dari si jahat rokok,beberapa tip berikut ini bisa menjadi pedoman bagi anda untuk menyelamatkan suami anda dari petaka kematian.

1.Tanamkan niat berhenti merokok dalam dirinya
2.Ingatkan agar dia tidak menceburkan diri ke dalam kebinasaan.
3 Sikap tegas untuk berhenti merokok
4.Berhenti merokok seketika itu juga
5.Ingatkan dia Merokok sama aja dengan bakar uang
6.Merokok juga menyakiti orang lain
7.Dorong dia untuk tidak terpengaruh teman
8.Anggap cemoohan teman sbg angin lalu

9.Tempelkan tulisan dan simbol-simbol yang menggambarkan bahaya merokok
10.Jadikan ramadhan sebagai momentum mengajaknya berhenti merokok.

Semoga niat anda untuk mengajak suami hidup lebih sehat berhasil karena ini butuh perjuangan dan sangat tidak mudah.

5 comments:

  1. yang ini ga ikutan komentar mba,,,

    soalnya kika emang ga ngerokok..

    ReplyDelete
  2. My hubby ...
    please,merokoknya berhenti donk !!!
    aku gak mau kamu sakit dan aku jg gak mau jadi perokok pasif,,,

    ReplyDelete
  3. TUNGGU TANGGAL MAIN NYA ..

    SAYANG..........
    BY. SEAN

    ReplyDelete
  4. rokok adalh teman!bila orng seperti anda di dekat ku,tak di perlukan lagi rokok bukn menyamakan anda dng roko tp rokok teman di segala suasana!

    ReplyDelete
  5. Sebenernya pengen sich berhenti "Ngerokok" tp susah bgt...
    Gmn yach teh caranya,,

    ReplyDelete

Terima kasih kunjungan dan komentarnya, salam.... :)